Our website use cookies to improve and personalize your experience and to display advertisements(if any). Our website may also include cookies from third parties. By using the website, you consent to the use of cookies. We have updated our Privacy Policy. Please click on the button to check our Privacy Policy.

Kapan Tepatnya Mengoles Nastar Agar Rata dan Mengkilap

Permukaan nastar yang mulus dan mengkilap akan membuat nastar itu terlihat mewah dan terbayang kelezatannya. Ternyata membuat permukaan nastar supaya mulus tanpa retak dan mengkilap itu bukan perkara mudah, teman-teman. Tapi kalau sudah paham kapan tepatnya mengoles nastar agar rata dan mengkilap, maka perkara tak mudah itu pun menjadi sepele 🙂

Dari beberapa kali melakukan kesalahan dalam membuat olesan nastar, maka ada beberapa tips yang bisa aku bagikan di sini. Persoalan yang sering muncul saat mengoles permukaan nastar adalah:

  1. Olesan nastar yang lepas dari permukaan, biasanya karena adonan terlalu kental.
  2. Olesan nastar terlalu encer sehingga menetes ke loyang dan akhirnya gosong, membuat tampilan nastar tidak cantik.
  3. Permukaan nastar setelah dioles malah terlihat retak-retak.

Untuk no. 1 dan 2 masalahnya ada pada komposisi olesan nastar. Sementara no.3 masalahnya adalah kapan waktu yang tepat mengoles nastar.

Kapan Waktunya Mengoles Nastar Yang Tepat?

kapan mengoles nastar
Nastar dioles saat setengah matang

Kapan persisnya nastar harus dioles agar tampilannya mulus rata, mengkilap tanpa cela?

Ada dua pendapat menurut para Master Nastar yang sudah membuat ribuan butir nastar untuk dijual. Simak pendapat mereka :

1. Olesan dilakukan saat nastar sudah matang

Setelah matang, keluarkan dari oven lalu segera oles dengan cairan pengoles. Lakukan dua kali. Jadi maksudnya oles dulu sekali semua nastar dalam satu loyang. Lalu ulang oles lagi. Setelah itu panggang lagi selama 1-2 menit hanya bertujuan untuk mengeringkan olesannya.

Dengan cara ini retak-retak halus yang terjadi saat pemanggangan nastar bisa tertutupi oleh cairan pengoles nastar ini.

2. Olesan dilakukan saat nastar sudah hampir matang

Setelah nastar dalam oven hampir matang atau kira-kira 3/4 matang, keluarkan nastar, segera olesi lalu masukkan lagi untuk lanjut pemanggangan sampai matang. Cara kedua ini memungkinkan olesan nastar berwarna sedikit lebih gelap dibanding cara #1.

Baca Juga:  Kenapa Nastar Cepat Jamuran dan Bagaimana Mencegahnya?

3. Olesan dilakukan saat nastar belum dipanggang

Sebenarnya ada satu pendapat lagi, yaitu tim olesan pertama dilakukan saat masih mentah, lalu setelah 3/4 matang dikeluarkan dari oven lalu dioles lagi. Tapi pengalamanku mengoles di saat nastar masih mentah itu berpotensi merusak tampilan mulus permukaan nastar karena terkena kuas. Dan ehmmm aku gak bisaa ngoles rapi justru di saat mentah gitu.

Jadi kalau aku sih dukung dua pendapat pertama saja, karena saat aku praktekan memang lebih mudah mengoles ketika nastar sudah matang karena permukaannya sudah kering dan olesan ini pun bisa menutupi retak-retak yang masih mungkin terjadi saat memanggang nastar.

Bagaimana Membuat Olesan Kue Nastar Yang Tepat

Olesan nastar yang terlalu coklat
Olesan Nastar terlalu coklat karena campuran madu dalam bahan

Olesan kue nastar ini lazim disebut egg wash, karena komposisinya adalah kuning telur dan bahan tambahan lainnya. Untuk hasil kuning telur yang lebih terang warnanya bisa menggunakan kuning telur omega yang warnanya memang lebih “oranye” dibanding kuning telur non omega. Atau bisa menggunakan kuning telur bebek. Atau kalau cuma punya telur ayam negeri dan pengen olesannya lebih kuning, tambahkan saja setetes dua tetes pewarna makanan warna kuning.

Membuat campuran egg wash harus memperhatikan intensitas kekentalan atau keencerannya. Bila egg wash terlalu kental, maka akan membuat olesan nastar tersebut mudah lepas dari permukaan nastar. Sementara kalau terlalu encer, maka olesan nastar bisa menetes sampai ke loyang dan akhirnya terpanggang dan mengeras. Kalau sudah mengeras begini akan repot melepaskan nastar dari loyang, bisa-bisa ada bagian nastar yang tercuil karena lengket dengan egg wash yang mengeras di loyang.

Dan tips satu lagi adalah gunakan kuas dengan bahan yang halus. Jangan gunakan kuas silikon atau kuas lainnya yang berbahan kasar karena akan merusak permukaan kue.

Baca Juga:  Cara Membuat Selai Nastar Supaya Awet, Tidak Lembek dan Tidak Lengket

Bahan Olesan Nastar atau Egg Wash

Untuk olesan kue nastar, ada beberapa versi:

1. Kuning telur saja

Olesan dengan hanya menggunakan kuning telur yang dikocok lepas. Kalau pakai olesan ini saja, masih terlalu kental sehingga kalau dioles sering ketebelan dan kurang rata. Tapi mungkin ada yang jago banget ngolesnya (tips mba Sissy Risma dan mba Delicia), sehingga walau cuma pakai kuning telur olesannya tetap kinclong. Kalau aku sih nyerah banget deh ngoles nastar cuma pakai kuning telur, dijamin olesan bakal belepetan tebal sana tebal sini gak rata gitu deh. Kalau pun terpaksa cuma pakai kuning telur saja, aku bakal nambahin sedikit air di kocokan kuning telurnya supaya agak encer sehingga lebih mudah dioleskan.

2. Kuning telur campur minyak

Olesan dengan menggunakan kuning telur dicampur dengan sedikit minyak (jangan terlalu banyak memasukkan minyak, nanti olesan jadi terlalu cair). Fungsi minyak untuk agak mengencerkan kuning telur dan bikin tampilan olesannya jadi mengilap. Dengan tambahan minyak, aku merasakan lebih mudah mengolesnya karena lebih encer.

3.Kuning telur campur madu

Olesan dengan kuning telur dicampur sedikit madu. Madu juga akan membantu kocokan kuning telur menjadi lebih lancar mengalir di permukaan nastar. Tapi penambahan madu akan membuat olesan ini terlihat lebih coklat karena madu bisa mengalami proses karamelisasi juga.

4. Kuning telur campur susu cair UHT

Olesan kuning telur dicampur sedikit susu cair uht. Susu cair akan membuat tampilan nastar mengkilap.

5. Kuning telur, minyak, susu kental manis, vanila extract, garam

Campuran egg wash yang terdiri dari minyak, kuning telur, vanila extract, garam, dan susu kental manis ini adalah resepnya Head Pastry Chef of Beau Bakery Arief Maulana Ikhsan dilansir dari Kompas.com. Wah kalau buat campuran egg wash seperti ini aroma wangi vanila dari olesannya so pasti semakin menggugah selera untuk menyantap nastarnya.

Baca Juga:  Resep Nastar Lembut dan Renyah, Gak Kalah Dengan Nastar Toko Kue Mahal

6. Olesan nastar beli di toko

olesan egg gloss siap pakai
Olesan egg gloss untuk membuat nastar mengkilap

Olesan dengan menggunakan bahan olesan nastar siap pakai bisa dibeli dari marketplace. Mereknya macam-macam, biasanya disebut Egg Gloss seperti gambar di atas. Konsistensi Egg Gloss sebagai bahan olesan nastar sudah tepat sehingga tidak perlu lagi ditambah cairan apa-apa. Warna dan kilapnya juga sudah pas. Secara hitungan di atas kertas kalau membuat nastar dalam jumlah besar, maka akan lebih irit menggunakan Egg Gloss dibanding membuat sendiri dengan menggunakan sekian banyak kuning telur, belum lagi tambahan bahan lainnya supaya warnanya lebih kuning atau lebih mengkilap. Bila ingin membeli secara online bisa klik pada gambar Egg Gloss di atas.

7. Sharing bahan olesan resep nastar

Dan ini adalah beberapa resep olesan nastar dari teman-teman komunitas Cakefever :

  • 3 telur olesan dikasih mentega cair 2 sendok (bisa diganti minyak goreng kelapa) plus 2 sendok susu cair ultra (Ria)
  • Agar hasil olesan mengkilat, bisa ditambah susu bubuk di kuning telornya, aduk rata sebelum dioleskan (Delicia)
  • Olesan nastarnya coba deh pake kuning telur, dikasih garam dikit trus di kocok bentar. kalo kekentalan bisa dikasih sedikit air (Vina)
  • Untuk bikin polesan yang cakep, biasanya kuning telor doank, tambahin sedikit susu kental manis yang putih (Elsiey)
  • 2 kuning telur susu cair Ultra 1 sendok teh (Yustia)
  • Aku pake kuning telor + madu + margarin + minyak + air + pewarna kuning dikit banget (Kiki)

    Wuih, panjang juga tips membuat olesan nastar ini ya. Semoga bisa membantu ya. Selamat membuat kue Nastar!


Discover more from Cakefever.com

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

By Ferona

A Blogger, Lazy Gardener and Baking-Blues Baker ^_^

Saran? Pertanyaan? or just say hi? Leave your comment yaah ^_^

Artikel Lainnya