Siapa sih, yang nggak kenal dengan saus karamel? Saus ini terbentuk dari gula, prosesnya disebut dengan karamelisasi yang nantinya menghasilkan cairan lengket berwarna coklat gelap. Untuk membuat saus karamel cukup mudah namun tidak sedikit yang gagal.
Banyak saus karamel yang berakhir gosong dan pahit, namun kamu nggak perlu khawatir, karena Cakefever akan memberikan cara membuat karamel sederhana serta tipsnya agar nggak gosong. Simak caranya di artikel ini ya!
Manis dan Legitnya Saus Karamel
Saus karamel memiliki rasanya yang manis dan legit. Biasanya saus ini dijadikan sebagai tambahan di minuman dan makanan sehingga menjadi lebih enak. Aroma yang dimiliki sangatlah harum dan rasanya manis dengan sedikit asin.
Saus karamel terdiri dari dua jenis yakni, karamel basah dan karamel kering. Untuk membuat karamel basah cara memasaknya adalah dengan gula dan air. Karamel kering dibuat dari gula yang dilelehkan biasanya memiliki bentuk lebih keras.
Banyak yang mencoba untuk membuat saus karamel sendiri akan tetapi cara pengolahannya yang salah. Hal ini menyebabkan hasilnya tidak memuaskan dan rasanya tidak enak. Untuk mengatasi kegagalan ini memerlukan cara membuat karamel yang benar.
3 Cara Membuat Karamel Sederhana
1. Cara Membuat Karamel Gula Pasir Sederhana
Cara membuat karamel dari gula pasir sangat mudah. Hanya saja terdapat dua hal yang perlu diperhatikan yaitu, api dan cara mengaduk hingga mengental.
Bahan:
- 200 gram gula pasir
- 60 ml air putih
- 1 cangkir krim kental
- 1 sendok makan mentega tawar
- 1 sendok teh vanilla ekstrak
- 1 biji vanili, buang bijinya (opsional)
Cara Membuat:
- Panaskan panci menggunakan api kecil
- Masukan gula pasir kedalam panci
- Tuangkan air ke panci secara perlahan hingga menutup seluruh permukaan gula
- Masak gula dan air tersebut dengan api yang sedang, aduk perlahan sampai larutan menggumpal
- Panaskan larutan gula hingga warna kecoklatan dan mengeluarkan busa lembut serta berasap
- Angkat dan tambahkan krim kental, jika ingin menggunakannya. Jika tidak, dinginkan karamel tersebut lalu simpan di wadah/toples kedap udara.
2. Cara Membuat Karamel Butterscotch
Karamel ini terbuat dari gula palem sebagai bahan dasarnya. Cara membuat karamel butterscotch pun juga cukup mudah.
Bahan:
- 200 gram gula palem
- 120 ml heavy whipped cream
- 4 sendok makan mentega tawar
- 1 sendok makan vanili ekstrak
- 1/2 sendok teh garam halus
Cara Membuat:
- Masukan mentega, gula palem, whipped cream dan garam ke dalam panci, aduk hingga tercampur rata
- Panaskan api dengan api sedang, kemudian biarkan gula meleleh dengan sempurna dan jangan diaduk
- Segera kecilkan api saat karamel mengeluarkan harum dan berubah menjadi warna coklat keemasan
- Panaskan kembali selama 1 menit dengan posisi panci sedikit diangkat dari kompor. Goyang – goyangkan agar karamel tidak gosong
- Masukan vanili ekstrak, goyang – goyangkan hingga tercampur sempurna.
- Segera angkat dari kompor
- Tuangkan karamel ke dalam toples tahan panas dan biarkan sampai dingin
- Simpan saus karamel yang sudah jadi ke dalam kulkas
- Jika ingin menggunakan saus karamel, panaskan sebentar sampai meleleh dan bisa dituang.
3. Cara Membuat Karamel Vegan untuk yang Lagi Diet
Untuk yang sedang dalam program menurunkan berat badan, menggunakan tambahan saus karamel menjadi hal yang hindari. Namun tidak perlu khawatir, saat ini banyak cara untuk menikmati karamel tanpa harus merasa bersalah.
Bahan:
- 1 cup coconut sugar
- 200 ml santan
- 1,5 sendok teh vanila ekstrak
- 1 sendok teh garam himalaya
Cara Membuat:
- Campurkan coconut sugar dan santan di dalam panci, aduk sampai mendidih selama 15 – 30 menit.
- Setelah 30 menit, aduk hingga mengental
- Matikan api, masukan garam himalaya dan vanila kemudian aduk rata
- Simpan di wadah tertutup dan tahan di kulkas selama seminggu
Tips Cara Membuat Karamel yang Nggak Gosong
1. Gunakan Gula Berkualitas Baik
Cara membuat karamel dari gula pasir perlu menggunakan bahan yang berkualitas. Sebab kualitas gula pasir sangat menentukan hasil dari saus karamel. Gunakan gula pasir yang tidak menggumpal dan kering.
Disarankan untuk jangan lupa membersihkan gula dari kotoran. Karena warna gula yang bersih nantinya dapat dibuat menjadi saus karamel dengan gradasi warna.
2. Jangan Langsung Aduk Gula
Tips cara membuat karamel sederhana agar tidak gosong adalah saat gula dimasukan kedalam panci jangan langsung diaduk. Biarkan gula meleleh sedikit demi sedikit, saat sudah meleleh baru dibolehkan mengaduk secara merata. Apabila ingin menambahkan gula lagi, tambahkan ketika gula sebelumnya sudah melumer dan terlihat bening.
3. Masak Hingga Berwarna Coklat Muda
Cara membuat karamel anti gosong yang terakhir yaitu aduk karamel hingga berwarna coklat muda. Pada saat mengaduk sebaiknya dilakukan perlahan dengan gerakan yang konsisten. Jangan sampai ditinggal walaupun hanya sebentar, sebab karamel akan gosong dan menjadi pahit.
Perhatikan perubahan warna yang terjadi, jika sudah berubah menjadi warna coklat muda terang segera matikan api. Hindari menunggu sampai warna berubah menjadi gelap, dikhawatirkan rasanya menjadi pahit. Jika ingin karamel bertekstur lebih encer bisa ditambahkan air.
Demikian cara membuat karamel sederhana serta tips agar tidak gosong yang Cakefever sudah rangkum. Jangan lupa untuk terus ikuti update artikel lainnya, ya!
Discover more from Cakefever.com
Subscribe to get the latest posts sent to your email.