Our website use cookies to improve and personalize your experience and to display advertisements(if any). Our website may also include cookies from third parties. By using the website, you consent to the use of cookies. We have updated our Privacy Policy. Please click on the button to check our Privacy Policy.

Konversi Suhu Fahrenheit ke Celcius

Bagi yang suka mencoba resep dari luar Indonesia, terkadang ada resep yang tidak menggunakan derajat Celcius sebagai ukuran suhu oven, melainkan derajat Fahrenheit (F). Nah kita harus mengetahui konversi suhu dalam Fahrenheit ke dalam Celcius supaya kue kita kita gosong atau malah apinya jadi kurang panas sehingga kue gagal mengembang.

Berikut adalah konversi suhu yang biasanya dicantumkan di resep-resep terutama resep dari negeri yang tidak menggunakan Derajat Celcius sebagai satuan ukur suhu oven 😀

Gas C F Keterangan
1 140 275 kurang panas
2 150 300 panas sedang
3 170 325 panas sedang
4 180 350 cukup panas
5 190 375 panas
6 200 400 sangat panas

Kalau masih ingat, dulu waktu SMP … emmmhh apa SMA ya, ada rumusnya untuk menghitung konversi dari Celscius ke Fahrenheit dan sebaliknya.

Nah, ini dia rumusnya …

(Suhu dalam Celcius) x 1.8 + 32 = Suhu Fahrenheit
(Suhu dalam Fahrenheit) – 32 : 1.8 = Suhu Celcius

Kalau buat baking saja, pakai patokan tabel di atas saja lah ya … suhu panggang cuma gitu-gitu aja kok ^_^

16 Comments

  • itu di tabel sudah ada keliatan ya Nur… nomor Gas 1 itu suhunya 140C atau 275F

  • Mau tanya oven saya suhu no 1,2,3 dst.
    Untuk tau brp celcius gmn ya

  • Pakai termometer oven lebih baik. Tapi kalau sulit mendapatkannya, menduga panas kira-kira begini: suhu 160C itu api kecil. Suhu 180 C itu api besar medium. Suhu 200C keatas itu api besar.

  • Aku juga punya oven yang gak ada pengaturan suhunya tp adanya pengaturan apinya saja. Lalu bagaimana cara mengatur suhunya??

  • yang tepung Cakra, Win … di kemasannya tertulis jenis tepung ini untuk pembuatan roti. Coba dilihat di kemasannya yaah …

  • Dear Mba Ferona,

    Aku lagi mau coba buat Roti Bluder Ekonomis, disitu ada keterangan Terigu berprotein tinggi dan sedang…

    Kira-kira… kaloa beli tepung2 keluaran bogasari pilih yg mana ya?

    Terima Kasih

  • salam kenal mbak, mau tanya nich . . kalau panggang macaroni schotel, setelah dikukus selama 15 mnt, berapa panasnya dan berapa lamanya kalau kita bakar di oven listrik dalam wadah aluminium foil?

  • ada keju kraft filling khusus untuk isian.. untuk coklat juga ada coklat filing … coba lihat di toko bahan kue …

  • Tanya dong,saya vani.keju dan coklat buat isian yang bisa meleleh(gak mengeras)kalau dipanggang/digoreng?

  • mmmmm aku rada bingung baca komentarmu vi .. maksute nanya apa nih yah?

    Oven biasanya ada yang cuma punya api bawah, ada yang punya api atas dan bawah. Ada yang bisa diatur terpisah api atas atau api bawahnya saja. Tapi ada juga yang api atas dan api bawah nyala bersamaan. Naah, Alvi nanyanya yang mana niiy?

  • mba aku mau tanya kalo oven nya cuma apa pengatutan api atas api bawah n api ats bawah ngatur suhu nya gimana yaa?

  • Di Acehardware ada… Cara pakainya dimasukkan saja ke dalam ovennya lalu kita amati suhunya dari balik kaca oven …

  • Mbak aku mau tanya dong dimana beli oven termometer yang bisa di masukkan ke dalam oven.. dan gimana cara pakainya…saya tinggal di jakarta…

    Kalau di jakarta di mana jualnya ya

  • wahhh.. tengkyu bwt info yg ini.. kemaren bikin pas ngoven ngikutin resep. yg ada kuenya bantat… hahaha.. terus yg ke2 , ovennya di kurangi panasnya,, malah lebih bagus!1

Saran? Pertanyaan? or just say hi? Leave your comment yaah ^_^